Laporan Laba Rugi (Income Statement)
Secara sederhana, laporan laba rugi adalah laporan yang mencatat pemasukan dan pengeluaran usaha selama periode tertentu (biasanya bulanan atau tahunan)/ Disini dapat dilihat berapa laba bersihnya (atau rugi bersihnya).
Pada usaha baru, untuk memproyeksikan laba rugi usaha selama tahun pertama, maka perlu dibuat proyeksi laba rugi pada rencana usahanya. Proyeksi laba rugi ini mencantumkan proyeksi pendapatan dari penjualan barang / jasa dikurangi dengan proyeksi pengeluaran operasional yang terdiri dari HPP dan biaya operasional sehingga diperoleh proyeksi laba (rugi) usaha tersebut. Pada perencanaan usaha, sebaiknya proyeksi laba rugi ini dibuat minimal untuk jangka waktu 1 tahun ke depan, dan dijabarkan per-bulan.
Ada 7 hal pokok yang ada dalam Laporan Laba-Rugi (semuanya sudah dibahas pada bagian terdahulu , kecuali pajak)
- Penjualan
- Harga Pokok Penjualan
- Laba Kotor
- Biaya Operasional
4.1 Biaya tetap
4.2 Biaya variabel - Laba Bersih sebelum Pajak
- Pajak
- Laba bersih setelah Pajak
Tidak ada komentar:
Posting Komentar